Ketentuan dan Layanan

TOKOJEK web sebagai penyedia jasa dan layanan berbasis jaringan online baik dari sosial media marketplace, top up games, dan layanan lainnya yang terintegrasi dengan situs 'www.tokojek.com' (Situs TOKOJEK), penting kiranya memberikan ketentuan yang meliputi semua access di layanan kami bagi semua pengguna layanan kami.

I. PENGGUNA

I.a) Pengguna Umum.
Setiap pengguna yang ingin menggunakan layanan kami dapat menggunakan atau mengakses layanan kami melalu website atau platform aplikasi yang disediakan pada website kami.
Setiap pengguna atau individu hanya diperbolehkan melakukan permintaan layanan melalui form yang disediakan pada webiste atau platform yang disediakan oleh kami.
Setiap pengguna atau individu dapat membeli semua layanan yang tertera pada website kami, selama product layanan kami masih aktif.

Kami membagi status dalam hal ini "pengguna" yang melakukan permintaan layanan kami menjadi 4 status pengguna:
- GUEST
- BASIC
- PERSONAL
- PROFESIONAL


I.b) Pengguna GUEST.
Pengguna yang tidak melakukan registrasi atau tidak menjadi client/member tokojek dalam hal ini disebut "guest" dapat membeli semua layanan yang tersedia pada website kami.
semua layanan yang dibeli oleh guest memiliki perbedaan dalam access dan layanan kami meliputi:
- guest tidak memiliki pencatatan riwayat order.
- guest hanya memiliki riwayat order pada transaksi yang terakhir dilakukan. - guest tidak memiliki pengkhususan harga seperti status member lain.
- guest hanya dapat membeli melalui halaman web kami dengan status non login.


I.b) Pengguna BASIC.
Pengguna yang melakukan registrasi atau menjadi client/member tokojek dalam hal ini disebut "BASIC" adalah member umum, yang memiliki access ke client area,
pengguna basic berhak mendapatkan promo atau potongan harga dari kami (TOKOJEK) sesuai ketersediaan waktu promo yang diselenggarakan.
Pengguna basic dapat membeli semua layanan yang tersedia pada website kami
semua pembelian yang dilakukan oleh basic hanya dapat dilakukan dengan SALDO TOKOJEK
pengguna basic dapat menggunakan semua fitur yang tersedia pada dashboard client, seperti:
- Pencatatan Riwayat Order
- Daftar Layanan.
- Deposit
- dan lainnya jika tersedia.

I.b) Pengguna PERSONAL.
Pengguna yang melakukan registrasi atau menjadi client/member tokojek dalam hal ini disebut "PERSONAL" apabila dari pihak kami melihat keaktifan penggunaan atau pembelian yang masif dalam periode atau rentang waktu tententu kami dapat meningkatkan status member memjadi personal,
Pengguna PERSONAL memiliki tingkat potongan harga lebih tinggi dari pengguna BASIC, sedangkan penyematan status pengguna PERSONAL merupakan bonus dari kami (TOKOJEK) kepada member kami.

Selanjut nya pengguna PERSONAL memiliki access dan fitur yang sama dengan pengguna BASIC.

I.c) Pengguna PROFESIONAL.
Pengguna yang melakukan registrasi atau menjadi client/member tokojek dalam hal ini disebut "PROFESIONAL" adalah pengguna yang melakukan permintaan untuk menjadi RESELLER pada semua layanan kami.
permintaan untuk menjadi Pengguna PROFESIONAL dapat dilakukan melalui kontak admin tersedia, yang selanjutnya Tim CS kami akan meninjaunya sebelum selanjutnya dilakukan pertimbangan.
apabila member dianggap pantas oleh kami (TOKOJEK) maka permintaan perubahan status PROFESIONAL akan disetujui dan disematkan.

Pengguna PROFESIONAL memiliki tingkat potongan harga lebih tinggi dari pengguna BASIC dan PERSONAL.
Selanjut nya pengguna PROFESIONAL memiliki access dan fitur yang sama dengan pengguna BASIC dan PERSONAL.

II. TRANSAKSI DAN PEMBELIAN

Aktifitas pembayaran dan penyetoran dana melalui website kami (TOKOJEK) dibagi menjadi 4 kategori:
- Pembelian Instant.
- Pembelian Manual.
- Penyetoran Deposit Otomatis.
- Penyetoran Deposit Manual.

II.a) Pembelian Instant
Pembelian product atau layanan pada website yang lakukan tanpa login.
hal ini melibatkan jasa pihak ketiga sebagai penyedia jasa Payment Gateway yang telah kami (TOKOJEK) Pilih sebagai mitra jasa keuangan kami, hal ini ditujukan untuk menyediakan varian metode pembayaran guna mempermudah pembelian terkait product-product kami.

II.b) Pembelian Manual
Pembelian melalui rekening pengelola atau admin yang disediakan oleh kami (TOKOJEK) apabila terdapat hal-hal yang tidak memungkinkan melakukan pembelian otomatis.
sedangkan pembelian ini hanya dapat dilakukan memalalui konfirmasi dengan Tim CS kami.

II.c) Penyetoran Deposit Otomatis
Penyetoran deposit otomatis hanya dapat dilakukan oleh member terdaftar di (TOKOJEK) pada bagian menu deposit.
aktifitas ini sama dengan Pembelian instant yang melibatkan Pihak Mitra Payment Gateway kami untuk memverifikasi penyetoran dana member kami, selanjutnya dana akan ditambahkan otomatis ke saldo anda.
Setiap penyetoran deposit otomatis dapat dilakukan kapan saja selama 24 jam.

II.d) Penyetoran Deposit Manual
Penyetoran deposit manual dapat dilakukan oleh member sebagai bentuk opsi lain dari deposit otomatis, setiap member dapat melakukan permintaan deposit dengan menghubungi contact Admin.
Selanjutnya deposit manual hanya dapat dilakukan pada hari jam kerja atau saat ada Tim CS kita yang sedang Online.

III. DISCLIMER

TOKOJEK web menyediakan layanan sosial media marketplace dan top up games dan lainnya, yang pada prinsipnya diperuntukan untuk membantu kebutuhan pembeli bukan orang lain selain pembeli.
semua pembelian yang ditujukan atau diperuntukan untuk hal-hal negatif sepert:
- spaming.
- penipuan.
- dan lainnya.
Bukanlah tanggung jawab kami (TOKOJEK).

IV. PENINJAUAN DAN PERUBAHAN

Semua Ketentuan dan layanan kami dapat berubah kapan saja, dalam hal ini kami (TOKOJEK) dapat meninjau dan melakukan pembaruan ataupun perubahan semua kebijakan dan penggunaan terkait layanan kami kapan saja tanpa persetujuan client/member dan pihak manapun.